Arti kata zonk

Kata zonk merupakan kata ragam gaul/tidak baku yang populer di Indonesia.

Zonk artinya kosong, hampa, tidak sesuai harapan. Kata ini digunakan ketika kamu akan mendapat sesuatu yang kamu pengen, tapi ternyata kenyataannya tidak sesuai harapan (alias zonk).

Misal: Kamu beli sepatu di olshop, harganya 50% lebih murah, dan setelah dateng ternyata sepatu kw.

Asal-usul:
Kata zonk awalnya terkenal karena acara Super Deal 2 Miliar di ANTV pada tahun 2007 an. Momen zonk adalah ketika peserta disuruh memilih antara dua hadiah (1 hadiah yang sudah diketahui, dan 1 hadiah rahasia yang ada di balik tirai) lalu peserta memilih hadiah di balik tirai, dan setelah tirai dibuka ternyata hadiahnya zonk (di balik tirai isinya hanya barang bekas/murah yang jauh nilainya dari hadiah satunya).

Contoh:
Afa: Zonk banget gw hari ini Mon
Monica: Napa emang?
Afa: Kelompok gw ngajak kerja kelompok nih di cafe, pas gw udah ke sana, malah dibatalin -____-

Sering ditemui di: -
Oleh Satriaaa pada 8/2021

15 0
Tentang · Syarat & Ketentuan · Privasi · Disclaimer
© 2024 Bahasa Daring - Kamus Bahasa Gaul yang Ada di Media Sosial Indonesia